Generasi milenial tak lagi peduli musik The Beatles? Ssst… tak boleh asal menuduh. Yang jelas, Yesterday dijamin segarkan lagi dahsyatnya musik The Beatles!
Benarkah milenial tak peduli film klasik modern? Bisa jadi. Ini ditengarai karena televisi mulai dtinggalkan, digantikan gaya hidup era digital yang membuat internet, game, dan rancaknya media sosial nyaris jadi segala-galanya bagi mereka. Sebuah survey di Amerika menyebut, lebih dari separuh generasi ini tak kenal film yang dianggap hebat sepanjang masa macam Gone with the Wind (1939); To Kill a Mockingbird (1962), The Sound of Music (1965); bahkan yang relatif baru The Shawshank Redemption (1994).
Bagaimana dengan musik? Apakah milenial mengabaikan, atau bahkan tak kenal, musik dari grup macam The Beatles?
Saat dunia mendadak tanpa The Beatles…
Apakah mereka, generasi kelahiran 1981 hingga 1996 itu, tahu bahwa The Beatles adalah band rock terbesar dan paling berpengaruh di jagat raya, yang didirikan di Liverpool, Inggris pada 1960, beranggotakan John Lennon, Paul McCartney, George Harrison dan Ringo Starr, itu? Bisa jadi! Setidaknya, begitulah imajinasi sekaligus ketakutan sutradara Danny Boyle!
Dengan premis “tak seorang pun di dunia tahu The Beatles, kecuali satu pemuda yang berambisi jadi musisi,” film Yesterday pun dibesut. Dunia yang tak kenal musik The Beatles, kecuali satu orang, pastilah kisah amat menarik!
Yesterday yang kini ditayangkan secara streaming di CATCHPLAY+, dibintangi Himesh Patel dan si seksi Lily James, didukung Sophia Di Martino, bahkan penyanyi terkenal Ed Sheeran yang perani dirinya sendiri. Yesterday kisahkan plot menakjubkan ini: Bayangkan dunia jadi gelap sekejap gara-gara petir menyambar dan listrik mati total. Saat semua kembali normal, kamu masuk ke dunia di era John Lennon, Paul McCartney, George Harrison dan Ringo Starr belum bertemu dan membentuk The Beatles!
Jika begitu sebabnya, dan kamu satu-satunya di dunia yang kenal lagu-lagu The Beatles, tidakkah ingin melakukan reboot sejarah musik, menulis katalog lengkap dari si Fab Four, mengklaimnya sebagai milikmu sendiri? Ketenaran, uang melimpah dan kesempatan dinobatkan sebagai penulis lagu terhebat sepanjang masa, ada di tanganmu.
Itulah yang dilakukan oleh Jack Malik! Diperani Himesh Patel, cowok yang bercita-cita jadi musisi terkenal, beberapa temannya terkesan, penasaran, apakah ia menulis lagu indah yang tak pernah mereka dengar itu. Hari berlalu, dan makin Jack Malik menyanyikan lebih banyak lagu The Beatles, makin banyak yang memujinya karena tak pernah mengenal lagu hebat yang ia bawakan. Orang tak peduli saat Jack tak ingat lirik rumit "Eleanor Rigby". Orang tuanya bosan ketika dia membawakan "Let It Be." Saat "Yesterday" ia bawakan, seorang teman keberatan saat Jack menggambarkan balada McCartney itu sebagai lagu cinta paling indah yang pernah ditulis. "Ah, itu bukan lagunya Coldplay," katanya dengan nada tak berkesan. "Itu bukan “'Fix You’". Dan keajaiban pun berlanjut, termasuk jalinan cinta yang manis antara Jack Malik dan Ellie Appleton yang diperani Lily James.
Agar generasi milenial tahu hebatnya The Beatles!
Tak pelak lagi, Yesterday jadi film yang segarkan lagi ingatan penggemar The Beatles, sekaligus memperkenalkan musik hebat dari empat sekawan itu pada generasi milenial. Danny Boyle sukses lakukan misi itu. Ingat dong sutradara peraih Oscar 2009 sebagai Sutradara Terbaik lewat Slumdog Millionaire yang luar biasa itu.
Tentu saja, akting dan olah vokal asli Patel yang terdengar manis, sangat mendukung film ini. Aktor ini punya suara yang lebih terdengar McCartney daripada Lennon. Ia membangkitkan The Beatles tanpa meniru mereka. Film musikal ini setidaknya memasang 17 lagu The Beatles, termasuk “The Long and Winding Road,” In My Life,” “Hey Jude,” “She Loves You” dan banyak lagi.
Yesterday melengkapi sejumlah musikal hebat dalam beberapa tahun ini bagi para milenial. Masih segar dalam ingatan kita A Star Is Born (2018) besutan Bradley Cooper yang mengantarkan Lady Gaga gaet Oscar pertamanya. Song to Song (2017) yang amat manis, besutan Terrence Malick yang diperani Ryan Gosling, Rooney Mara dan Michael Fassbender. La La Land (2016) besutan Damien Chazelle yang gaet 6 kategori ‘Terbaik’ di ajang Oscar 2017, di antaranya Aktris Terbaik untuk Emma Stone. Sing Street (2016) besutan John Carney yang dibintangi Ferdia Walsh-Peelo, Aidan Gillen dan Maria Doyle Kennedy. Dan tentu saja, Whiplash (2014) besutan Damien Chazelle yang diperani Miles Teller dan hantarkan aktor J.K. Simmons raih Oscar pertamanya sebagai Aktor Pendukung Terbaik.
Nonton deh Yesterday. Seru!