Apa jadinya jika Deadpool yang suka omong jorok dijebloskan ke jagat Pokémon dan jadi Detective Pikachu? Ini pengakuan Ryan Reynolds dan para aktor lainnya!
Film live-action Pokémon pertama, Detective Pikachu, mulai beredar hari ini di bioskop. Ryan Reynolds, pengisi suara Detective Pikachu, pun bikin orang penasaran. Bagaimana mungkin aktor pemeran Deadpool, yang suka menyumpah serapah dan mengumpat dengan kata-kata kotor masuk ke Pokémon, jagat anak-anak yang lucu, menggemaskan, dan bebas dari semua kata tak senonoh?
Ketahui juga bagaimana Bradley Cooper mengisi suara Rocket dalam Guardians of the Galaxy, Ben Whishaw dalam Paddington, Tom Kenny untuk Spongebob, dan Peter Cullen untuk Optimus Prime.
Ryan Reynolds dan Detective Pikachu: “Deadpool keren dengan ini!”
Ryan Reynolds dikenal sebagai pemeran Deadpool yang suka omong jorok kapan pun. Tapi, apa jadinya jika ia jadi pengisi suara dalam film lucu menggemaskan untuk semua umur, Pokémon Detective Pikachu? Besutan Rob Letterman yang juga diperani Justice Smith dan Kathryn Newton ini mengisahkan detektif Harry Goodman, yang hilang secara misterius. Ini mendorong putra sang detektif yang berusia 21 tahun, Tim, untuk mencari tahu apa yang terjadi. So, yang membantu penyelidikan ini adalah mantan mitranya, si Detective Pikachu, yang bijak dan lucu, tapi suka bingung bahkan dengan dirinya sendiri.
Apa komentar Ryan Reynolds tentang hal ini? “Deadpool akan suka Detective Pikachu! Deadpool mungkin bunuh orang untuk mencari nafkah, tetapi ia punya sisi lembut. Deadpool penggemar berat unicorn, lho! Jadi, Deadpool pasti merasa keren dengan ini!”
Bradley Cooper si Rocket dalam Guardians of the Galaxy (2014)
Bradley Cooper kini nama besar di Hollywood. Ia aktor yang perani film-film yang bersinggungan erat dengan Oscar: The Silver Linings Playbook (2012), American Hustle (2013), American Sniper (2014). Namanya meraksasa saat perani dan menyutradarai A Star Is Born (2018), film peraih Oscar untuk Lagu Asli Terbaik yang diraih lawan mainnya, Lady Gaga.
Apa yang terjadi saat Bradley kebagian sebagai pengisi suara saja untuk karakter Rocket, dalam Guardians of the Galaxy ? Film yang juga dibintangi Chris Pratt dan Vin Diesel itu, kisahkan sekelompok penjahat intergalaksi yang harus bersatu demi hentikan pejuang fanatik yang ingin ‘membersihkan alam semesta.’ Kata Bradley, “Kami hadir dengan suara berbeda.” Ia mengatakan, ia mendekati sutradara-penulis James Gunn, dan ingin menggunakan suara serak seperti tokoh penambang Daniel Day-Lewis, Daniel Plainview dalam There Will Be Blood. Oh, begitu!
Ben Whishaw, Suara di Balik Beruang Paddington
Aktor Ben Whishaw diam-diam kini identik sebagai beruang Paddington, karena ia dua kali mengisi suara karakter itu dalam Paddington (2014) dan Paddington 2 (2017) dari Nickelodeon. Film ketiga sedang dalam pengembangan, yang mungkin dirilis pada 2020.
Dikenal lewat Perfume: The Story of a Murderer (2006), I'm Not There (2007), juga Bright Star (2009) dan A Hologram for the King (2016), inilah pengakuan produser eksekutif bagi Ben untuk suara Paddington-nya. "Ben Whishaw yang sangat cemerlang, dan akan terus menyuarakan Paddington," begitu kata produser eksekutif David Heyman.
Tom Kenny, si Spongebob yang periang dan baik hati!
Salah satu aktor pengisi suara paling sukses di Hollywood adalah Tom Kenny. Dialah pengisi suara utama di balik fenomena dunia SpongeBob SquarePants, suara yang menghidupkan karakter spons yang kekanakan, ceria, dan suka membantu orang lain. Studio Nickelodeon pertama kali, 1999, merilis Spongebob, yang kemudian jadi sensasi media tersendiri. Filmnya digilai anak-anak dan remaja, merchandise-nya laku di mana-mana. Bintang besar macam Bruce Willis dan Sigourney Weaver pun mengaku jadi penggemarnya.
Jika kamu tak familiar dengan wajah dan akting Tom Kenny, it’s okay. Ia mengawali karier sebagai stand-up komedian. Tapi, suaranya begitu eksis dalam film seperti seri animasi Phineas and Ferb, The Powerpuff Girls, The Super Hero Squad Show, dan Star Wars: The Clone Wars. Ia juga terlibat dalam Winnie the Pooh, dan Transformers: Dark Of The Moon.
Peter Cullen, si Optimus Prime dalam seri Transformers
Peter Cullen dan suaranya dalam karakter Optimus Prime dalam seri animasi Transformers pada 1980-an adalah legenda. Ia juga dikenal dengan pengisi suara dalam karakter lain, seperti Eeyore dalam waralaba Winnie the Pooh, Monterey Jack dalam Chip 'n Dale Rescue Rangers, dan KARR dalam Knight Rider. Pada 2007, Cullen kembali perani Optimus Prime di berbagai film Transformers, dimulai dengan live-action pertama, Transformers: Dark Of The Moon (2011), disusul dengan Transformers: Age of Extinction (2014) dan Last Knights (2017).