wiseguy
by wiseguy

Drama besutan Martin McDonagh berjaya dengan lima penghargaan, termasuk Film Terbaik. Oscar kian menjelang, bayangan pemenang makin membayang?

BAFTA atau British Academy Film Awards, menganugerahi Three Billboard Outside Ebbing, Missouri, komedi suram dan getir, tentang ketidakadilan di kota kecil Amerika, sebagai Film Terbaik tahun ini. Besutan Martin McDonagh ini juga gaet empat penghargaan lain dalam perhelatan yang  digelar pada 18 Februari, Minggu Malam waktu setempat di Royal Albert Hall, London, Inggris. Untuk pertama kalinya ajang ini dipandu Joanna Lumley dalam acara berspirit gerakan Time's Up, seperti di banyak ajang Hollywood dalam setahun terakhir ini.

Dari sembilan kategori yang dinominasi, empat penghargaan lain yang digaet Three Billboard adalah Film Inggris Terbaik, Aktris Terbaik untuk Frances McDormand, Aktor Pendukung Terbaik untuk Sam Rockwell, serta Skenario Asli Terbaik untuk Martin McDonagh.

"Yang paling bikin aku bangga," kata McDonagh saat memberi pidato kemenangannya, "terutama dalam tahun Time's Up, ini tentang perempuan yang tak ingin dibohongi begitu saja."

Frances McDormand, yang memerani Mildred, seorang ibu yang menuntut keadilan karena polisi gagal menemukan pembunuh putrinya selama sembilan bulan, mengatakan ia berdiri dalam solidaritas penuh dengan para perempuan, dan mengakhiri pidaton dengan kata-kata: "Kekuasaan bagi masyarakat." Sementara Sam Rockwell, Aktor Pendukung Terbaik berkat peran polisi yang rasis dengan akting spektakuler itu mengatakan, ia amat mendukung para perempuan kuat, cerdas dan benar, seperti McDormand.

Three Billboard bersaing ketat dengan Shape of Water besutan Guillermo del Toro yang memimpin kompetisi (12 nominasi, berakhir dengan dua kemenangan untuk Desain Produksi dan Musik Asli). Serta, dibayang-bayangi Darkest Hour, film Inggris yang dibesut Joe Wright dengan sembilan nominasi, jumlah yang sama dengan Three Billboards, yang berakhir dengan kemenangan di dua kategori untuk Gary Oldman sebagai Aktor Terbaik dan Tata Rias Terbaik.

Oldman dinilai luar biasa akurat gambarkan Winston Churchill, Perdana Menteri Inggris pada hari-hari awal Perang Dunia II dalam Darkest Hour, mengharuskannya jalani sesi make up empat jam tiap kali akan melakukan pengambilan gambar. Oldman menyebut kemenangannya sebagai "penghormatan luar biasa." Ia dua kali dinominasi di ajang ini dan untuk pertama kali memenangi BAFTA untuk akting. Media banyak memprediksinya sebagai nominator Aktor Terbaik di Oscar bulan depan.

Dengan penghargaan yang “cukup merata,” BAFTA kali ini dianggap tak banyak kasih kejutan. Allison Janney misalnya, memenangi Aktris Pendukung Terbaik lewat I, Tonya. Blade Runner 2049 raih Tata Efek dan Sinematografi; Dunkirk memenangi Tata Suara Terbaik. Sementara Film Asing Terbaik tahun ini digaet film Korea Selatan The Handmaiden besutan Chan-wook Park.

Sebagai dukungan bagi gerakan Time’s Up, sebagian besar aktris dan aktor hadir dengan busana hitam, termasuk Angelina Jolie dan Lupita Nyong'o. Yang agak berbeda adalah penampilan Duchess of Cambridge, yang mengenakan warna hijau tua. Sejumlah aktor membawa aktivis feminis, yang bukan pasangan atau ibu mereka.

BAFTA kali ini makin cerminkan siapa pemenang Oscar bulan depan? Boleh jadi. Ajang yang dianggap sebagai Oscar-nya Inggris, tahun lalu unggulkan La La Landyang gaet 11 nominasi, dan mengukuhkannya dengan lima kategori kemenangan untuk sinematografi, musik asli, aktris, sutradara dan film terbaik. Pada Oscar 2017, film itu gaet 14 nominasi, yang berakhir dengan enam kemenangan, di antaranya Film Terbaik dan Aktris Terbaik.

Outstanding British film

Darkest Hour

Death of Stalin

God's Own Country

Lady Macbeth

Paddington 2

WINNER: Three Billboards Outside Ebbing, Missouri 

EE Rising Star award (voted for by the public)

WINNER: Daniel Kaluuya
Florence Pugh
Josh O’Connor
Tessa Thompson
Timothée Chalamet

 

Best original music

Blade Runner 2049
Darkest Hour
Dunkirk
Phantom Thread
WINNER: The Shape of Water 

 

Best make up & hair

Blade Runner 2049
WINNER: Darkest Hour
I, Tonya
Victoria & Abdul

Wonder

Darkest Hour

 

Best costume design

Beauty and the Beast
Darkest Hour
I, Tonya
WINNER: Phantom Thread 
The Shape of Water

Phantom Thread

 

Best animated film

WINNER: Coco 

Loving Vincent

My Life as a Courgette

 

Best editing

WINNER: Baby Driver 
Blade Runner 2049
Dunkirk
The Shape of Water
Three Billboards Outside Ebbing, Missouri

 

Best documentary

City ff Ghosts
WINNER: I Am Not Your Negro

Icarus
An Inconvenient Sequel: Truth to Power

Jane
 

Outstanding British contribution to cinema

National Film and Television School

 

Best British short animation

Have Heart
Mamoon
WINNER: Poles Apart

 

Best British short film

Aamir 
WINNER: Cowboy Dave
A Drowning Man
Work
Wren Boys

 

Best film not in the English language

Elle

First They Killed My Father
WINNER: The Handmaiden
Loveless
The Salesman

 

Best adapted screenplay

WINNER: Call Me by Your Name
The Death of Stalin
Film Stars Don't Die in Liverpool 
Molly's Game 
Paddington 2

Molly's Game

 

Best supporting actor

Christopher PlummerAll the Money in the World
Hugh GrantPaddington 2
WINNER: Sam Rockwell, Three Billboards Outside Ebbing, Missouri
Willem Dafoe, The Florida Project
Woody Harrelson, Three Billboards Outside Ebbing, Missouri

All the Money in the World

 

Best production design

Beauty and the Beast
Blade Runner 2049
Darkest Hour
Dunkirk
WINNER: The Shape of Water

 

Best special visual effects

WINNER: Blade Runner 2049
Dunkirk
The Shape of Water
Star Wars: The Last Jedi
War for the Planet of the Apes 

Outstanding debut by a British writer, director or producer

The Ghoul – Gareth Tunley (writer/director/producer), Jack Healy Guttman & Tom Meeten (producers)
WINNER: I Am Not a Witch – Rungano Nyoni (writer/director), Emily Morgan (producer)
Jawbone – Johnny Harris (writer/producer), Thomas Napper (director)
Kingdom of Us  – Lucy Cohen (director)
Lady Macbeth – Alice Birch (writer), William Oldroyd (director), Fodhla Cronin O’Reilly (producer)

 

Best supporting actress

WINNER: Allison Janney, I, Tonya 

Kristin Scott ThomasDarkest Hour
Laurie MetcalfLady Bird
Lesley ManvillePhantom Thread
Octavia Spencer, The Shape of Water

 

Best sound

Baby Driver 
Blade Runner 2049
WINNER: Dunkirk  
The Shape of Water
Star Wars: The Last Jedi 

Best original screenplay

Get Out
I, Tonya 
Lady Bird
The Shape of Water
WINNER: Three Billboards Outside Ebbing, Missouri

Best cinematography

WINNER: Blade Runner 2049
Darkest Hour
Dunkirk
The Shape of Water
Three Billboards Outside Ebbing, Missouri

 

Best actor

Daniel Day-LewisPhantom Thread 
Daniel KaluuyaGet Out
WINNER: Gary OldmanDarkest Hour
Jamie Bell, Film Stars Don’t Die in Liverpool
Timothée Chalamet, Call Me by Your Name


Best actress

Annette Bening, Film Stars Don’t Die in Liverpool
WINNER: Frances McDormand, Three Billboards Outside Ebbing, Missouri
Margot Robbie, I, Tonya
Sally Hawkins, The Shape of Water
Saoirse RonanLady Bird

Best director

Denis Villeneuve, Blade Runner 2049 
Luca Guadagnino, Call Me by Your Name
Christopher NolanDunkirk
WINNER: Guillermo Del Toro, The Shape of Water
Martin McDonagh, Three Billboards Outside Ebbing, Missouri

 

Best film

Call Me by Your Name 
Darkest Hour 
Dunkirk
The Shape of Water
WINNER: Three Billboards Outside Ebbing, Missouri 

Bafta fellowship

Ridley Scott