Dark Knight
by Dark Knight

Tahun baru tiba! Kini saatnya awali Januari dengan deretan film untuk bangkitkan semangat baru. Mulai Venom 2The Hitman's Wife's Bodyguard hingga Aksi Liam Neeson. Simak daftar lengkap jadwalnya.

Saatnya berharap untuk masa penuh bersinar bagi kita semua ketika tahun baru 2022 tiba. CATCHPLAY+ sudah siapkan sederet film yang akan membuat hari-harimu mendatang makin ceria. Kita cek deh yang berikut!

 

Venom 2: Let There Be Carnage (1 Januari 2022) – Jalan pembuka Sony’s Spider-Man Universe

Studio film Sony mendapatkan lisensi semua karakter dunia Spider-Man, tapi sepertinya tak ada waktu yang lebih tepat saat film Marvel sedang jadi perhatian penonton film untuk memulai Sony’s Spider-Man Universe (SSU).

Venom: Let There Be Carnage (Premier Perdana di Rumah)

Ayo tonton Venom 2: Let There Be Carnage dan menangkan merchandise eksklusif. Buruan, hadiah terbatas!

Venom 2 Watch and Win

Venom (2018) memang sukses di box office, tapi ternyata Sony menggunakan sekuelnya Venom: Let There Be Carnage sebagai jalan pembuka SSU. Tom Hardy kembali sebagai Eddie Brock, bersama si simbiot Venom kini harus hadapi Woody Harrelson dan simbiot yang lebih sadis, Carnage. Disutradarai Andy Serkis dan juga dibintangi Naomie Harris serta Michelle Williams, selain tampilkan aksi lucu antara Tom Hardy dan Venom, film ini penuh adegan seru sekaligus sadis yang jadi ciri khasnya. Bakal streaming di CATCHPLAY+, ini kesempatan buat kalian nonton lagi untuk lihat berbagai easter eggs sekaligus yang kelewatan adegan rahasia di akhir filmnya!

Venom

 

Ghostbuster: Afterlife – Ungkap legenda Ghostbuster

Berlatar 32 tahun setelah Ghostbuster II (1989), sutradara Jason Reitman mempersembahkan film ini untuk penulis cerita aslinya, almarhum Harold Ramis. Bahkan Mckenna Grace yang memerankan Phoebe memakai bingkai kacamata yang sama dengan karakter Harold, Dr. Egon Spangler di Ghostbuster (1984). Dibintangi Paul Rudd, Carrie Coon, Finn Wolfhard dan Sigourney Weaver, film ini juga tampilkan pemeran karakter aslinya, Bill Murray, Dan Aykroyd dan Ernie Hudson, mengisahkan seorang ibu dan dua anaknya yang pindah ke kota kecil di mana mereka menemukan peralatan Ghostbusters dan harus mengungkap rahasia yang ditinggalkan sang kakek.

Ghostbuster: Afterlife (Premier Perdana di Rumah)

 

Ad Astra (1 Januari) – Brad Pitt jadi astronaut yang selamatkan Bumi

Judul film yang artinya “menuju bintang” dalam Bahasa Latin ini, kisahkan perjalanan mencekam Brad Pitt ke luar angkasa. Tommy Lee Jones perankan ayah karakter Brad yang gagal dalam sebuah misi di masa lalu dan menyimpan material yang bisa mengancam Bumi. Demi selamatkan dunia, Brad Pitt harus memulai misi berbahaya sekaligus mencari jejak sang ayah. Sutradara James Gray mengatakan semua adegan dalam film ini adalah yang paling realistis dibanding yang lain. “Seperti gabungan antara Apocalypse Now (1979) dan 2001: A Space Odyssey (1968)," ungkapnya.

Ad Astra

 

The Hitman's Wife's Bodyguard (5 Januari) – Makin lucu saat Salma Hayek gabung dalam tim

Masih ingat film penuh aksi digabung komedi yang menampilkan Ryan Reynolds dan Samuel L. Jackson sebagai pembunuh bayaran profesional dalam The Hitman's Bodyguard? Di sekuelnya ini, dua pembunuh kembali dalam misi berbahaya lagi, tapi bedanya mereka harus beraksi bersama Salma Hayek. Kembali disutradarai Patrick Hughes, kali ini tambah seru dengan kehadiran Antonio Banderas, Morgan Freeman dan tentu saja Gary Oldman. Tontonan yang wajib ditunggu terutama untuk kalian yang suka komedi aksi.

The Hitman's Wife's Bodyguard

 

Once Upon a Time in... Hollywood (7 Januari) – Usaha Leonardo DiCaprio dan Brad Pitt jadi terkenal

Dibintangi banyak nama terkenal, mulai dari Leonardo DiCaprio, Brad Pitt, Margot Robbie, Emile Hirsch, Margaret Qualley, Dakota Fanning hingga Al Pacino, sutradara Quentin Tarantino hadirkan beberapa karakter dari dunia nyata seperti Sharon Tate dan Bruce Lee. Tapi, film ini bukan kisah nyata. Berkisah di Los Angeles pada 1969, pada era kejayaan Hollywood, bintang televisi Rick Dalton (DiCaprio) ingin kembali terkenal dan bersama pemeran penggantinya, Cliff Booth (Brad Pitt), mereka harus hadapi dunia yang sedang berubah dengan cepat.

Once Upon a Time in... Hollywood

 

The Marksman (12 Januari) – Liam Neeson buktikan masih bisa akting di film aksi

Liam Neeson sudah berusia 69 tahun, tapi masih beraksi sebagai penembak jitu dan jagoan dalam film aksi ini. Disutradarai Robert Lorenz dan didukung Katheryn Winnick, film ini menampilkan adegan yang jadi ciri khas Liam Neeson. Mengisahkan seorang mantan marinir tak sengaja melihat seorang ibu dan anaknya sedang dikejar pasukan kartel jahat. Tak sempat menunggu polisi perbatasan, sang marinir memutuskan untuk membantu ibu dan anak itu, artinya dirinya kini harus melawan seluruh anggota kartel itu.

The Marksman

 

Kill Bill: Volume 1~2 (17 Januari) – Kenang akting almarhum David Carradine

Mungkin banyak yang tak bisa lupakan akting David Carradine yang menyebalkan ketika perankan karakter penjahat dalam Kill Bill Volume 1 dan 2. Tapi kini setelah David meninggal pada 2009, dua seri film ini sepertinya harus ditonton ulang. Dibintangi Uma Thurman, Lucy Liu, Vivica A. Fox, Michael Madsen dan Daryl Hannah, film yang disutradarai Quentin Tarantino ini tampilkan adegan bela diri tanpa henti. Bahkan untuk karakter utamanya juga menggunakan baju berwarna kuning agar mirip seperti Bruce Lee. Mengisahkan seorang perempuan yang dikenal sebagai The Bride, balas dendam pada organisasi rahasia jahat pimpinan Bill (David Carradine), yang berencana membunuhnya dan juga anak yang sedang dikandungnya.

KILL BILL: VOLUME 1

 

Paw Patrol: The Movie (26 Januari) – Pasukan anjing lucu dari serial TV terkenal

Sebagai salah satu serial TV terkenal, Paw Patrol: The Movie sangat ditunggu. Sutradara Cal Brunker menggunakan beberapa nama terkenal sebagai pengisi suara, seperti Tyler Perry, Kim Kardashian West, Dax Shepard hingga Jimmy Kimmel. Animasi ini ditangani studio yang juga memproduksi SpongeBob SquarePants. Dikisahkan, Ryder dan pasukan anak anjing jagoan yang lucu pergi ke Adventure City untuk menghentikan Walikota Humdinger saat membuat kota metropolitan yang ramai jadi kacau balau.

PAW PATROL: THE MOVIE

 

Serial BBC First menegangkan dan anime seru di Januari

Serial BBC First juga tak kalah seru! Mulai dari petualangan baru Doctor Who dan para sahabatnya di Doctor Who: Eve of the Daleks (2 Januari), aksi Jamie Dornan dalam mengungkap misteri dalam The Tourist (2 Januari), rumitnya polisi cewek Glasgow dalam membagi hidup dalam pekerjaan dan keluarga di Annika (7 Januari), hingga kelanjutan kisah Father Brown (21 Januari).

Jamie Dornan dalam serial misteri The Tourist

Jamie Dornan dalam serial misteri The Tourist

Selain itu, Januari ini CATCHPLAY+ juga siapkan beberapa anime seru dan keren:

The Strongest Sage with the Weakest Crest Season 1 (12 Januari), Sasaki and Miyano Season 1 (12 Januari), Requiem of the Rose King Season 1 Episode 1 (12 Januari), Miss Kuroitsu From the Monster Development Department Season 1 (12 Januari), Tribe nine Season (13 Januari), Battle Game in 5 Seconds Season 1 (12 Januari), Police in a Pod Season 1 (8 Januari), SAIYUKI RELOAD -ZEROIN- Season 1 (11 Januari), Girls' Frontline Season 1 (11 Januari), SABIKUI BISCO Season 1 (11 Januari), The Genius Prince's Guide to Raising a Nation Out of Debt Season 1 (14 Januari), She Professed Herself Pupil of the Wise Man Season 1 (14 Januari), JoJo's Bizarre Adventure: Golden Wind Season 4 (21 Januari) dan O Maidens in Your Savage Season Season 1 (28 Januari).

*) Jadwal tayang bisa berubah sewaktu-waktu. Info lebih lanjut klik www.catchplay.com