Vincent Vega
by Vincent Vega

Film bertema zombie udah kayak zombie itu sendiri: sekali muncul jadi wabah. Bahkan sineas sekelas Jim Jarmusch pun ikutan bikin dengan gaya jenaka. Eh, ternyata banyak film zombie dengan gaya gitu. Cek yuk film apa aja.

Siapa sangka, film mayat hidup pemakan manusia dianggap penting. Kayak The Dead Don't Die, karya Jim Jarmusch misalnya. Film ini bahkan diputar sebagai pembuka Festival Film Cannes 2019.

The Dead Don't Die

Jarmusch memang bukan sineas kaleng-kaleng, namanya harum sampai di festival film Cannes. Tahun 1984, dia menang Kamera Emas untuk film Stranger Than Paradise. Pada 2005, dia menang Grand Prix untuk karyanya Broken Flowers. Nggak heran sejumlah nama top ikutan proyek The Dead Don't Die, mulai dari Bill Murray, Adam Driver, Steve Buscemi, hingga Danny Glover.

Skenarionya ditulis oleh Jarmusch sendiri. Gagasan datang dari aktris Tilda Swinton, pas syuting Only Lovers Left Alive bareng Tom Hiddleston dan Mia Wasikowska. Dengan jahil dan konyol dia menyodorkan opini satirnya terhadap genre zombie yang kini marak. Pengen tahu kayak apa filmnya? Tonton aja deh di CATCHPLAY, sekarang udah tersedia kok.

Diam-diam, banyak juga film bertema zombie dengan gaya serupa. Lucu-lucu bagaimana gitu. Memang yang seringnya sih konyol aja. Kadang di tengah adegan seram, muncul kelucuan. Kalau nggak percaya simak deh artikel berikut ini.

 

5 Cowok Jagoan: Rise of the Zombies (2017)

Ini remake dengan konsep unik. Anggy Umbara mereka ulang proyek ayahnya, Danu Umbara. Bedanya ya jauh banget. Karena Anggy dengan materi pemain macam Ario Bayu, Dwi Sasono, Cornelio Sunny, Arifin Putra, Tika Bravani, Muhadkly Acho, Tika Bravani, hingga Nirina Zubir malah bikin jadi komedi plus. Maksudnya plus zombie seperti tertera di judulnya. Kebayang kan laga komedi dan musuhnya zombie, oh ya lebih jauh bisa dicek juga di sini.

5 Cowok Jagoan: Rise of the Zombies

 

Pride and Prejudice and Zombies (2016)

Sumber orinya sih novel klasik karya Jane Austen, lantas dibuat versi pelesetannya oleh Seth Grahame-Smith. Nah, sutradara Burr Steers menyulapnya jadi film zombie jenaka yang dibintangi Lily James dan Sam Riley ini. Inggris abad ke-19, Elizabeth Bennet yang ahli bela diri berjuang bareng Mr. Darcy melawan serangan zombie yang berdarah-darah. Tentu saja Steers tetap menyelipkan bumbu komedi di dalamnya, nggak seserius kisah pasangan Keira Knightley dan Matthew Macfadyen di Pride and Prejudice.

Pride and Prejudice and Zombies

 

The Rezort (2015)

Huruf Z itu penanda untuk film zombie. Kayak yang satu ini, “Z” pada judul The Rezort artinya resort penuh zombie dari sineas Steve Barker. Idenya asik. Siapa sangka tempat liburan santai menyediakan wahana berburu zombie, mirip hewan. Diperkuat pemain seperti Dougray Scott, Martin McCann, dan Jessica De Gouw, kita disuguhi kisah ala anak-anak. Bagaimana petak umpet bersama zombie itu diselingi dengan menghabisinya di alam liar. Seolah bercanda dengan maut, tapi tegang tegang bagaimana gitu…

The Rezort

 

[Rec] 4: Apocalypse (2014)

Yang satu ini sih murni horor. Nggak ada lucu-lucunya lagi deh. Pokoknya tegang habis. Sutradara Jaume Balagueró membesut bagian keempat dari waralaba yang terinspirasi dari rekaman video ini. Mengandalkan bintang Spanyol kayak Manuela Velasco, Paco Manzanedo, dan Héctor Colomé dia mengupas balada wartawati yang terbangun di sebuah bilik laboratorium di atas kapal. Ternyata itu fasilitas riset milik pemerintah. Perlahan tapi pasti, misteri pun mulai terkuak. Soenjoy aja ya ketegangan yang dikupas di sana.

[Rec] 4: Apocalypse

 

World War Z (2013)

Aktor sekelas Brad Pitt main film horor? Why not. Di tangan sutradara Marc Forster (pernah mengantar Halle Berry meraih Oscar di Monster’s Ball),  proyek ini bikin penasaran. Dengan materi pemain Mireille Enos, Daniella Kertesz, hingga James Badge Dale, Forster kasih tontonan tegang, lebih dari sekadar tumpahan isi otak. Sang jagoan Gerry Lane (Pitt) mesti berpacu dengan waktu demi menghadang wabah zombie yang mengancam peradaban manusia.

World War Z

 

Dawn of the Dead (2004)

Sebuah mahakarya bapak zombie George A. Romero dibuat ulang dengan judul serupa oleh Zack Snyder. Lagi-lagi semacam tips bagaimana caranya bertahan dari wabah mayat hidup pemakan otak manusia. Diperkuat oleh pemain seperti Sarah Polley, Ving Rhames, hingga Michael Kelly, film ini menuai sukses box office di seantero jagat. Tak pelak, Snyder pun kebagian berkahnya hingga mendapat proyek film superhero macam Man of Steel (2013) atau Justice League (2017).

Ah, zombie memang nggak ada matinye…

Dawn of the Dead