wiseguy
by wiseguy

Para musisi dan selebritas berduka atas kematian Chris Cornell, ikon musik grunge-rock, vokalis Soundgarden dan Audioslave, pengisi soundtrack film 12 Years A SlaveCasino Royale, Singles hingga Man of Steel.  Ia sahabat dekat kalangan Hollywood.

Chris Cornell barangkali paling dikenal sebagai vokalis dan gitaris kelompok Soundgarden yang kemudian bubar dan bergabung dengan Audioslave, keduanya mengusung beraliran rock grunge. Ia juga terlibat di sejumlah film Hollywood, seperti dalam Singles (1992), ia bukan hanya mengisi soundtrack di film garapan Cameron Crowe itu, tapi juga tampil sebagai cameo dalam beberapa adegan bersama Matt Dillon dan Bridget Fonda

Ia lebih dari sekadar musisi numpang lewat. Karenanya Cornell cukup diperhitungkan di Hollywood. Setidaknya ia pernah dinominasikan di ajang Golden Globes 2011 untuk kategori Lagu Asli Terbaik dalam Machine Gun Preacher dengan lagunya “The Keeper.” Situs IMDB.com mencatat ada setidaknya 70 judul film layar lebar, televisi dan permainan video yang menyebut namanya sebagai pengisi soundtrack. Termasuk Casino Royale, Man of Steel dan 12 Years A Slave, yang diproduksi teman lamanya, Brad Pitt 

Perwakilan dari Cornell, Brian Bumbery, mengatakan, kematian pria ini amat tak terduga dan tiba-tiba. Keluarga juga menyerahkan kasus kematian Cornell pada rumah sakit untuk meneliti lebih lanjut penyebab kematiannya, meski sejumlah kantor berita menyebut sebagai bunuh diri.

Tubuh Cornell ditemukan tergeletak di kamar mandi hotel MGM Grand, Detroit. Beberapa jam sebelumnya, ia baru tampil dalam konser dengan tiket terjual habis di FOX Theatre. Istri Cornell meminta teman dekat keluarga ini untuk memeriksa keadaan Cornell usai konser. Pintu kamar mandi yang terkunci harus didobrak pintunya. Saat itulah Cornel ditemukan tergeletak di lantai dan dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian.

 

Media sosial pun dipenuhi pesan-pesan duka para selebritas dunia. Misanya, vokalis sekaligus gitaris kelompok heavy metal Skid Row, Sebastian Bach, menulis di akun Twitter-nya, “Tears in my eyes that this is your last ever tweet. We played here with u guys in 1992 thanks for your pipes @chriscornell u will b missed.” Aktor Elijah Wood mengungkapkan keterkejutannya dengan menulis, “Oh man. Sad to hear of the passing of Chris Cornell. Sementara aktor Chris Evans memuji sosok Cornell yang brilian. “Chris Cornell was a genius. Too much talent in one man. I have countless memories listening to his music growing up. Devastating. RIP.”

Tentu saja itu hanya sebagian, musisi-musisi senior macam Jimmy Page dan Elton John bahkan merasa sangat kehilangan 'yunior'-nya ini. 

Lahir pada 1964 di Seattle, di usia 20 tahun Cornell mendirikan Soundgarden yang digawangi dirinya untuk vokal dan gitar, Kim Thayil pada gitar, serta Hiro Yamamoto. Soundgarden pernah merajai daftar Billboard 200 dengan album mereka di tahun 1994, Superunknown.

Setelah Soundgarden bubar, Cornel bergabung dengan Audioslave, yang pada 2005 merilis album Out of Exile dan merajai tangga lagu Billboard. Cornell juga berkolaborasi dengan sejumlah musisi yang kelak membentuk Pearl Jam untuk membentuk Temple of the Dog dan bergabung dengan lingkaran elit ketika memberi kontribusi vokalnya pada film James Bond , "You Know My Name" di film Casino Royale.

Cornell memang dekat dengan lingkaran Hollywood. Ia bahkan bersahabat baik dengan salah satu ikon Hollywood saat ini, Brad Pitt. Di film True Romance (1993) yang dibintangi Christian Slater, Patricia Arquette, Val Kilmer dan Brad Pitt, ada adegan yang dimainkan Pitt dengan lagu “Outshined” dari Soundgarden sebagai latar belakang.

Yang tak banyak orang tahu, dalam kehidupan nyata, Pitt-Cornell dua sahabat dekat. Keduanya tak hanya sepantaran, tapi juga saling jadi penggemar satu sama lain. Hollywood menyebut keduanya sebagai bromance. Persahabatan mereka bahkan melahirkan gagasan reuni Soundgarden pada  2010, yang kemudian merilis album setelah 16 tahun absen.

Selamat jalan, Chris Cornell. Dunia akan mendengar musik dan tarikan vokalmu…