wiseguy
by wiseguy

Terlahir menjadi aktris, ia tak hanya dikenal di Game of Thrones, lho. Emilia Clarke adalah ‘Si Manis dari Inggris’ yang filmnya selalu menggoda!   

Emilia Clarke bukanlah Ana de Armas, cewek Kuba yang kehadirannya seketika memanaskan Hollywood. Sebaliknya, ia cewek dengan citra manis, berbakat akting, dengan laju karier pasti. Dikenal lewat serial Game of Thrones, penampilan terakhirnya bisa kita saksikan lewat akting hangat dalam Last Christmas.

Lahir dan dibesarkan di Oxfordshire, Inggris, ayahnya sound engineer di sebuah teater, sementara ibunya pebisnis. Saat sang ayah mengerjakan sebuah produksi teater, ibunya membawanya ke pertunjukan. Tak ayal lagi, di usia 3 tahun, minatnya pada akting dimulai! Setelah bersekolah di jurusan drama, tampil di sejumlah acara TV di Inggris, pada 2011, ia hijrah ke Hollywood karena gaet peran terobosan dalam serial Game of Thrones. Sejak itu kariernya bak tak terhentikan.

Inilah wajah berbeda Emilia Clarke dalam lima film yang menggairahkan!

 

LAST CHRISTMAS (2019) – Adu akting dengan Henry Golding!

Film bertema Natal selalu manis dan hangat untuk ditonton, meski perayaannya sudah lewat. Apalagi jika yang kita bicarakan adalah Last Christmassaat Emilia Clarke dan Henry Golding dipertemukan. Film yang kini tayang di CATCHPLAY+ ini kisahkan pasangan unik dalam pertemuan kebetulan yang tak mengada-ada. Bergenre drama komedi, baik judul maupun semua soundtrack-nya sepanjang film berasal dari kelompok WHAM! dengan lead vocal George Michael.

Last Christmas

Dibesut Paul Feig, Emilia Clarke dipasangkan dengan Henry Golding, yang belakangan jadi cowok Asia terpanas di Hollywood. Juga didukung Michelle Yeoh dan Emma Thompson, Last Christmas kisahkan Kate yang diperani Clarke, cewek yang selalu mengambil keputusan buruk. Ia bekerja sebagai peri di sebuah toko Natal sepanjang tahun, ingin jadi penyanyi tapi bersuara buruk. Tapi, di sanalah ia bertemu Tom yang diperani Golding. Hidupnya pun berubah! Tapi Kate merasa, hubungannya dengan cowok ini mustahil…

 

ME BEFORE YOU (2016) – Dari novel laris, dengan peran amat manis

Sebelum berpasangan dengan Henry Golding, Emilia sebelumnya dijodohkan dengan Sam Claflin dalam besutan Thea SharrockMe Before You. Berdasar novel laris karya Jojo Moyes, bahkan skenarionya ditulis novelis ini juga, film yang juga didukung aktris Janet McTeer ini kisahkan Louisa "Lou" Clark, diperani Emilia, yang pindah dari satu pekerjaan ke pekerjaan lain. Sikapnya yang ceria harus diuji saat ia jadi perawat Will Traynor, diperani Sam Claflin, bankir muda kaya yang lumpuh karena kecelakaan dua tahun sebelumnya.

Me Before You

Mengapa pandangan sinis Will berubah saat Louisa menunjukkan padanya, hidupnya layak dijalani? Jika kamu tergolong orang yang romantis, tonton deh film ini jika tak sempat baca novelnya. Dalam film ini, akting Emilia juga dipuji, lho.

 

TERMINATOR GENISYS (2015) - Laga petualangan yang menantang!

Jika dua judul sebelumnya disebutkan Emilia bermain di genre drama romantis, ia sesungguhnya tak hanya berperan di film yang ‘manis-manis sedih’ aja lho. Ia juga bermain dalam Terminator Genisys, laga petualangan besutan Alan Taylor yang dibintangi Arnold Schwarzenegger dan Jason Clarke.

Terminator Genisys

Emilia yang berperan sebagai Sarah Connor, Terminator Genisys kisahkan John Connor, pemimpin perlawanan manusia yang mengirimkan Sersan. Kyle Reese kembali ke 1984 untuk melindungi Sarah Connor demi menjaga masa depan, sebuah perubahan peristiwa tak terduga yang menciptakan rusaknya linimasa. Reese kemudian menemukan dirinya dalam versi masa lalu yang baru dan asing, di mana ia dihadapkan dengan sekutu, termasuk Guardian, musuh baru yang berbahaya, plus misi baru tak terduga: Merancang ulang masa depan. Seru, pokoknya!

 

GAME OF THRONESS (2011-2019) – Peran yang membesarkan namanya

Emilia Clarke tentu punya keterkaitan besar dengan peran yang ia lakoni sebagai Daenerys Targaryen dalam serial amat populer Game of Thrones. Karya duo kreator David Benioff dan D.B. Weiss, serial ini juga libatkan banyak bintang, di antaranya Peter Dinklage dan Kit Harington.

Dalam sebuah wawancara, Emilia mengungkapkan, di bawah tekanan dan ketegangan sangat besar saat syuting musim awal serial itu karena mengalami pendarahan otak. Tekanan atas peran besar di awal kariernya, plus ketegangan fisik akting di iklim gurun yang panas sambil memulih dari operasi otak, adalah sebuah pekerjaan amat berat. "Saat stres luar biasa, ketakutan saya akan kematian sangat besar," kenangnya. Semua sudah berlalu. Serial itu populer dan jadi bagian terbesar kariernya.

Meski populer, tak berarti semua orang familiar serial ini. Jika kamu tergolong yang terakhir, baiklah, ini penjelasannya. Game of Thrones adalah seri di sebuah jaringan televisi kabel yang kisahkan perang saudara antar-negara berlatar abad pertengahan. Ceritanya dimulai satu dekade musim panas panjang yang berakhir, dan berganti dengan musim dingin, yang akhirnya memunculkan perjuangan mendapatkan "Iron Throne," kursi raja Tujuh Kerajaan, rezim yang berkuasa.

 

SOLO: A STAR WARS STORY (2018) - Sang cewek penggoda!

Penggemar Game of Thrones mengenalnya sebagai Daenerys Stormborn dari House Targaryen, pewaris sah Iron Throne. Tapi penggemar Star Wars akan mengenal Emilia Clarke sebagai Qi'ra. Inilah karakter samar-samar, cewek bayangan dengan banyak rahasia. Ia bahkan punya banyak identitas, sebagian hanya terlihat oleh orang-orang yang ia percayai. Dan itu adalah kekuatan utama yang membentuk penyelundup muda yang kita temui dalam Solo: A Star Wars Story. Sebuah peran menantang dan amat seksi bagi Emilia!

Solo: A Star Wars Story dibesut Ron Howard, dibintangi Alden Ehrenreich, si pemuda penyelundup itu, juga Woody Harrelson. Film ini kisahkan selama petualangan ke dunia kriminal, Han Solo bertemu dengan kopilot Chewbacca di masa depan dan bertemu Lando Calrissian, bertahun-tahun sebelum bergabung dengan para Pemberontak.

Di antara semua peran Emilia Clarke ini, mana yang jadi favoritmu?