Sekuel Ip Man siap rilis di bioskop. Pemerannya, Donnie Yen yang ganteng kembali menyapa penonton. Kalau dilihat, gantengan mana ya kalau disandingkan sama bintang Korea? Kita cek yuk, perbandingan tingkat kegantengan aktor Mandarin dan aktor Korea berikut ini.
Buat pecinta film laga, nama Ip Man (kadang ditulis Yip Man) sudah nggak asing. Tahun ini filmnya muncul dengan memajang judul Ip Man 4: The Finale. Pemeran sang guru Wing Chun itu masih Donnie Yen, yang di sini main bareng Scott Adkins dan Kwok-kwan Chan. Nah, lomba gantengnya bisa kita mulai nih... Siapa lawannya Donnie Yen?
Donnie Yen - Dong-gun Jang: 1-0
Layaknya seorang guru, Ip Man punya pembawaan tenang. Setiap musuh yang datang menantang, mulai dari Mike Tyson sampai Sammo Hung, pantang ditolak. Nah, karakter Yen yang kalem di sini bikin level kegantengannya naik 100%. Fansnya tak akan lupa saat dia menjadi suami bijak di Yip Man (2008). “Di dunia ini tak ada lelaki yang takut istri, yang ada hanya lelaki yang menghargai istri.” So sweet ya.
Sosok Yen kalau di Korea mungkin bisa disejajarkan dengan Dong-gun Jang. Boleh-boleh aja dia berakting penuh pesona dengan Cecilia Cheung dan Ziyi Zhang dalam Dangerous Liaisons (2012). Namun aktor yang namanya melesat lewat Taegukgi (2004) masih kalah keren kalau mesti head-to-head dengan Yen.
Eddie Peng - Min-ho Lee: 0-1
Pria bernama lengkap Eddie Peng Yu Yen ini aktor Taiwan yang hijrah ke Kanada dan studi di sana. Belajar di fakultas ekonomi, eh Peng malah doyan akting. Hokinya lumayan, saat ini dia menjadi generasi berikut dari aktor Mandarin. Tengok deh aktingnya di Cold War (2012), dia mampu mengimbangi bintang top Aaron Kwok, Tony Leung (Ka-Fai Leung), dan Andy Lau. Filmnya yang lain ada Rise of the Legend (2014), hingga bareng Qi Shu di The Last Women Standing (2015).
Siapa sosok yang sejajar dengan Peng di Korea? Ternyata ada Min-ho Lee. Urusan ganteng mah jangan ditanya lah ya. Dia bagian dari gelombang bintang K-pop yang menyerbu Indonesia. Dan Min-ho yang paling ngetop, apalagi sejak membintangi iklan produk kopi instan lokal. Dikenal jago nyanyi, aktingnya bisa diintip dalam film gangster arahan Ha Yoo, Gangnam Blues (2015). So, siapa yang menang gantengnya? Ya, pasti Min-ho Lee dong… Mutlak banget itu.
Xiaoming Huang - Hyun Bin: 1-0
Berikutnya ada Xiaoming Huang. Aktor Tiongkok ini termasuk generasi baru bintang Mandarin, wajar kalau namanya terasa kurang familiar di sini. Namun di Hollywood dia pernah beradu akting dengan Sylvester Stallone, Dave Bautista, hingga 50 Cent dalam Escape Plan 2: Hades (2018). Di film Mandarin, dia sempat main bareng Sonia Sui dalam Women Who Flirt (2014).
Aktor Korea yang paralel dengan Huang ada Hyun Bin. Fans K-pop pasti ngeh banget sama dia. Aksi kerennya dipamerkan dalam Rampant (2018), film laga berbumbu horor. Oh ya, jangan lupa juga aktingnya bareng Jung-suk Soo dalam The Fatal Encounter (2014). Siapa yang lebih ganteng ya? Karena Huang udah level Hollywood, ketampanannya dianggap mewakili cowok-cowok Asia. Huang menang lah ya…
Ethan Juan - Kyung-soo Do (D.O EXO): 0-1
Urutan berikut ada Ethan Juan dan Kyung-soo Do, seorang personil boyband EXO. Apa sih persamaan dari keduanya? Ternyata mereka sama-sama pernah ikutan film berlatar militer nan keras beringas. Wow, nggak nyangka kan? Juan, sempat main sebagai tentara yang masuk wajib militer dalam Paradise in Service (2014, sutradara Doze Niu).
Sedangkan Kyung-soo Do – biasa disapa D.O – menjadi serdadu era Perang Korea yang diam-diam jago menari “tap dance”. Nama D.O so pasti lebih ngetop di sini. Tahu kan kalau boyband dan girlband K-pop lagi marak-maraknya di Indonesia. Kredit kemenangan buat D.O lah…
Mark Chao - Seo-joon Park: 0-1
Siapa Mark Chao? Lagi-lagi aktor Mandarin generasi baru asal Taiwan. Paket combo komplit sih: bisa nyanyi, akting, dan model juga. Suami dari aktris Tiongkok, Gao Yuanyuan ini sempat diarahkan sineas top Hark Tsui dalam Young Detective Dee: Rise of the Sea Dragon (2013). Pernah juga ikutan proyek yang diproduseri Luc Besson, Warrior's Gate (2016).
Nah, saingan Chao ada Seo-joon Park. Ganteng juga dong. Sepintas memang familiar ya. Drakor kondangnya ada The Beauty Inside (2015). Lantas, Park tampil perkasa di The Divine Fury yang akan tayang di CATCHPLAY+ pada tanggal 28 Desember 2019. Oh ya, dia ikutan di film yang viral banget tahun ini Parasite. Sudahlah, dua film ini bikin Park bakal dikenang. Park menang.