Dark Knight
by Dark Knight

Dari film ke serial, nasib hubungan Hema dan Starla malah makin bikin gemas dan geregetan. Tapi penasaran gak sih siapa saja yang hadir dalam Surat Cinta untuk Starla series?

Surat Cinta Untuk Starla The Movie dirilis pada Desember 2017 yang terinpirasi dari lagu berjudul sama karya Virgoun. Film ini terbilang sukses dan meraih perhatian penonton dari mesranya penampilan dua bintang utamanya, Jefri Nichol dan Caitlin Halderman. Disutradarai oleh Rudi Aryanto, film ini juga menampilkan juga Kevin Royano, Meriam Bellina, Yayu Unru, Rizky Hanggono, Rianti Cartwright, Mathias Muchus hingga Dian Nitami.

Surat Cinta untuk Starla S1

Film yang menceritakan perjalanan cinta Hema dan Starla ini berlanjut ke serialnya, Surat Cinta untuk Starla, tayang di CATCHPLAY+ mulai 20 Desember 2022. Kini disutradarai Ody C. Harahap, kisahnya setelah 5 tahun sejak versi layar lebarnya, serial ini tampilkan hubungan mereka yang makin rumit dan penuh intrik seru. Buat yang mau nonton, episode 1 dan 2 GRATIS kok, tinggal daftar aja

Siapa saja karakter yang hadir dalam serial ini? Yuk kenalan dengan para karakternya:

 

STARLA (Caitlin Halderman)

Perempuan yang jadi bintang utama film ini kembali diperankan Caitlin Halderman. Starla kali ini lebih dewasa dan berencana menikah dengan Hema. Starla kini memikirkan masa depan dalam bisnisnya dan ikutan Cuan Lab, hingga bertemu dengan Randy. Tak memiliki  perasaan apa-apa pada awalnya, tapi perlahan Starla malah mulai tertarik kepada cowok itu. Nah lo!

Caitlin Halderman sebagai Starla yang kini ingin mandiri berbisnis

Caitlin Halderman sebagai Starla yang kini ingin mandiri berbisnis

 

HEMA (Jefri Nichol)

Seniman jalanan yang juga makin dewasa, kini lebih sibuk memikirkan masa depannya bersama Starla. Hema mati-matian membangun perusahaan Galaksi, bersama Leon, Wahid dan kemudian merekrut gadis cantik bernama Merlin. Hema juga dikenal sebagai orang yang gampang meledak emosinya. Akibat stress dan berkali-kali gagal, Hema dihibur Merlin, tapi sialnya mereka malah kebablasan. Gimana nih nasib hubungan mereka?

Jefri Nichol sebagai Hema yang kini memutuskan melamar Starla

Jefri Nichol sebagai Hema yang kini memutuskan melamar Starla

 

RANDY (Jonathan Adriano)

Pengusaha kaya pemilik Cuan Lab ini punya sikap yang berbeda dari Hema, orangnya tenang dan pintar merayu. Saat Starla tak dipilih jadi pemenang di kompetisi Cuan Lab, Randy mengatakan bahwa Starla tak fokus di sini, sehingga dia tak punya keahlian yang diperlukan untuk menang. Tapi di akhir, Randy malah merayu Starla dan mengajaknya kencan dengan alasan menghiburnya. Bisa aja ya...

Jonathan Adriano perankan Randy, karakter yang suka Starla

Jonathan Adriano perankan Randy, karakter yang suka Starla

 

MERLIN (Raina Snova)

Gadis cantik yang direkrut Hema untuk membantu di perusahaan barunya. Dengan cepat Merlin bisa beradaptasi dengan Hema, Leon dan juga Wahid. Sebagai illustrator, Merlin ternyata sangat mengagumi sosok Hema, baik dari karya seninya sekaligus orangnya. Kesempatan untuk lebih dekat dengan Hema datang ketika sedang terjadi pertengkaran dengan Starla. Gagal mendapatkan investor untuk Galaxy, Hema yang sedang stress terbawa suasana saat Merlin membelainya.

Raina Snova jadi Merlin, asisten Hema yang juga jatuh cinta pada bosnya

Raina Snova jadi Merlin, asisten Hema yang juga jatuh cinta pada bosnya

 

LEON (Del Vikesha)

Karismatik dan tegas, Leon adalah sahabat Hema yang siap membantunya membangun Galaxy. Tapi Leon juga tak suka hal yang bertele-tele dan mengatakan Hema sebagai cowok yang lembek, terlalu penurut pada Starla. Dia juga ikut sedih saat Wahid tak punya uang dan berusaha membantu semampunya.

 

WAHID (Kemaz Fauzan)

Wahid orangnya lucu dan bisa jadi teman bagi siapapun. Wahid juga selalu merasa tak enak dan berusaha menyenangkan semua orang.

 

VONNY (Zsa Zsa Utari)

Gadis pesaing Starla di Cuan Lab ini ternyata adalah orang yang pintar dan cocok jadi sahabat Starla. Orangnya selalu positif dan terbukti bisa fokus untuk menang dalam kompetisi Cuan Lab.

 

GLADYS (Meriam Bellina)

Aktris gaek yang terkenal di Indonesia sejak dulu, perankan lagi karakter ibu Starla dari suku sunda yang jadi ciri khasnya. Tak banyak yang harus diceritakan tentang karakter ini, karena kalian harus menonton penampilannya.