Dark Knight
by Dark Knight

Teror misteri senyuman pembunuh di Smile, biografi penemu Tesla dan hubungannya dengan Thomas Alfa Edison, debut Harry Styles hingga Owen Wilson jadi superhero, yuk lihat daftar film seru November di CATCHPLAY+!

Masuk bulan November, saatnya nonton berbagai film baru yang menghibur, mulai dari horor, kisah romantis maupun biografi penemu terkenal. Lihat daftar lengkapnya ini:

 

THE WOMAN KING (23 November) – Kisah nyata pejuang wanita Afrika

Pemenang Oscar Viola Davis buktikan juga bisa perankan pemimpin pasukan pejuang wanita di kerajaan Dahomey Afrika. Disutradarai Gina Prince-Bythewood, dibintangi Thuso Mbedu, Lashana Lynch, Sheila Atim dan John Boyega, film ini diadaptasi dari kisah nyata unit pasukan wanita tak kenal ampun, Agojie, yang dipimpin jendral Nanisca menghadapi musuh. Baik kritikus maupun penonton ternyata menyukai koreografi aksi dan terutama akting Viola Davis.

The Woman King (Premier Perdana di Rumah)

 

DON’T WORRY DARLING (27 November) – Debut Harry Styles jadi peran utama

Kesuksesan Booksmart (2019) membuat Olivia Wilde percaya diri mengarahkan sekaligus ikut serta dalam film bergaya pshycological thriller yang dibintangi Florence Pugh, Harry Styles, Gemma Chan, Nick Kroll hingga Chris Pine. Mengisahkan misteri yang terjadi setelah suami isteri yang sepertinya beruntung pindah ke kota eksperimental di mana para pria mengerjakan Victory Project super rahasia. Namun makin lama sang istri merasakan hal aneh dan mengerikan di rumahnya. Ada apa ya?

Don't Worry Darling (Premier Perdana di Rumah)

 

SMILE (16 November) – Inspirasi dari The Ring

Ditandai debut sutradara Parker Finn, film horor ini adalah adaptasi film pendek karyanya berjudul Laura Hasn't Slept (2020). Dibintangi Sosie Bacon, Jessie T. Usher, Kyle Gallner dan Caitlin StaseySmile mengisahkan kejadian mengerikan yang dialami seorang dokter setelah menyaksikan hal aneh dari pasiennya: tersenyum sebelum melakukan bunuh diri.

Dipuji banyak penggemar horor karena menampilkan adegan mengejutkan dan akting hebat karakter utamanya, banyak yang menilai film ini memiliki kemiripan dengan film horor It Follows (2014) dan The Ring (2002).

Smile (Premier Perdana di Rumah)

 

BURIAL (2 November) – Draco Malfoy jadi pengantar jenazah Hitler

Pemeran Draco Malfoy dari Harry Potter, Tom Felton, gabung pasukan pengantar jenazah Hitler! Di akhir Perang Dunia II, sebuah grup tentara Rusia ditugaskan membawa jenazah Hitler kembali ke Stalin di Moskow. Tapi mereka harus menghadapi serangan pasukan Jerman dan kini mengandalkan seorang tentara perempuan untuk memimpin grup ini bisa bertahan hidup. Film ini dibintangi juga oleh Charlotte Vega, Harriet Walter dan Barry Ward.

Burial

 

THE REST OF US (9 November) – Akting sempurna Heather Graham

Drama yang meraih skor 91% di Rotten Tomatoes ini dipuji karena semua aktornya seperti Heather Graham, Sophie Nélisse, Abigail Pniowsky hingga Jodi Balfour, menampilkan akting menakjubkan. Debut Aisling Chin-Yee sebagai sutradara ini mengisahkan seorang janda dan putrinya yang kini harus hidup bersama istri kedua dari suaminya beserta anak perempuannya dalam satu rumah. Udah kebayang kan rumitnya konflik yang mereka hadapi?

The Rest of Us

 

TESLA (16 November) – Kisah sebenarnya Nikola Tesla dan Thomas Edison

Kisah biografi penemu Nikola Tesla yang mengembangkan teknologi listrik dengan cara yang bisa dibilang radikal dan kabar persaingannya dengan Thomas Edison. Ditandai dengan akting luar biasa Ethan Hawke sebagai Tesla, film ini juga menampilkan putri penyanyi rock band U2 Bono, Eve Hewson.

Tesla

 

THE INFERNAL MACHINE (23 November) – Misteri Guy Pearce yang bikin penasaran

Guy Pearce dikenal dari film yang selalu bikin penasaran hingga akhir, mulai dari L.A. Confidential (1997), Memento (2000) hingga sekarang The Infernal Machine. Guy perankan Bruce Cogburn, penulis buku terkenal yang dipaksa menghadapi masa lalunya sekaligus mengungkap buku tulisannya akibat penggemar misteriusnya yang mengirimkan banyak surat dengan pesan bersandi. Turut dibintangi juga aktris cantik asal Australia Alice Eve dan Jeremy Davies.

Guy Pearce harus pecahkan misteri lagi

Guy Pearce harus pecahkan misteri lagi

 

GOODBYE, DON GLEES (1 November) – Anime mengharukan tentang hidup

Dirating fresh 100% di Rotten Tomatoes, kebanyakan kritikus tak menyangka malah terbawa suasana emosional dan menikmati kisah dari awal hingga akhir. Adegan akhir film juga akan memberikan sesuatu yang tak terduga. Kisahnya tentang tiga remaja Roma, Toto dan Drop yang menggunakan nama Don Glees untuk kelompok mereka, kini disalahkan akibat kebakaran hutan. Saat pergi bertualang untuk buktikan mereka tak bersalah, ketiganya terlibat perseteruan yang membuat tersadar bahwa mereka memiliki pemikiran berbeda.

Kisah mengharukan tiga sahabat yang menemui jalan hidup berbeda

Kisah mengharukan tiga sahabat yang menemui jalan hidup berbeda

 

BATMAN AND SUPERMAN: BATTLE OF SUPER SONS (3 November) – Giliran putra Batman dan Superman jadi pahlawan

Animasi DC kembali tampilkan hal unik dengan hadirkan anak dari Batman (Robin) dan Superman yang jadi andalan umat manusia dari teror penjahat. Lebih unik lagi, pengisi suara SpongeBob, Tom Kenny, mengisi suara untuk Green Arrow. Ditambah Jack Dylan Grazer sebagai Robin, dan Troy Baker sebagai Batman, animasi ini musti ditonton.

Batman and Superman: Battle of the Super Sons

 

SECRET HEADQUARTERS (3 November) – Owen Wilson jadi superhero

Owen Wilson kembali berakting, kali ini jadi superhero! Disutradarai Henry Joost dan Ariel Schulman serta turut dibintangi Michael Peña dan Walker Scobell, film ini mengisahkan Charlie dan sahabatnya menemukan markas superhero terkuat di bawah rumahnya. Bagaimana sih aksi Owen Wilson jadi superhero?

Secret Headquarters

 

Serial makin keren dari BBC First

Serial Sherwood (4 November) dibintangi David Morrissey dan terinspirasi pembunuhan nyata di Nottinghamshire, Inggris tahun 2004. Sementara We Hunt Together (18 November) mengisahkan kisah kejar-kejaran dengan adegan tak terduga tentang bahaya daya tarik seksual dan manipulasi emosi.