Dark Knight
by Dark Knight

Mulai dari Rain jadi Tom Cruise di Top Gun versi Korea hingga aksi lucu Andy Lau di film komedi Mel Gibson versi Tiongkok, ini 6 film yang diadaptasi negara lain!

Apakah kalian pernah nonton sebuah film dan mengingatkan adegan di film lain? Ternyata memang banyak film yang diadaptasi ke versi negara lain. Penasaran ada film apa saja? Cek daftar berikut:

 

Soar Into The Sun (2012, Korea) diadaptasi dari Top Gun (1986, Amerika)

Sebelum Top Gun: Maverick bikin heboh dunia perfilman karena berhasil raup Rp1,3 milyar dari seluruh dunia hingga saat ini, kisah pertempuran udara seru ini ternyata diadaptasi ke dalam versi Korea. Mirip Tom Cruise, superstar Korea Rain perankan pilot muda yang tak suka ikuti aturan dan mengakibatkan dirinya dipindahkan ke unit lain dan harus keja sama dengan tim baru. Film seru yang disutradarai Kim Dong-won ini juga menampilkan Lee Ha-na, Kim Seong-su dan Shin Se-Kyung.

Soar Into The Sun

 

The Grudge (2020, Amerika) diadaptasi dari Ju-On: The Grudge (2002, Jepang)

Kesuksesan kisah horor Jepang tentang rumah terkutuk ini membuat The Grudge versi Amerika rilis di tahun 2004 dan dibintangi Sarah Michelle Gellar. Namun film ini langsung di remake agar tampil lebih seram dan berdarah di The Grudge (2020). Disutradarai Nicolas Pesce, film ini dibintangi Demián Bichir, Andrea Riseborough, John Cho dan Lin Shaye. Versi ini sering disebut sukses kembalikan banyak hal dari film orisinil Jepang dibanding film 2004.

The Grudge

 

Wo Zhi Nu Ren Xin (2011, Tiongkok) diadaptasi dari What Women Want (2000, Amerika)

Film komedi yang dibintangi Mel Gibson dan Helen Hunt ini mungkin adalah harapan semua lelaki untuk bisa membaca pikiran perempuan sebagai misteri tak terduga. Ternyata Tiongkok menyukai film seperti ini dan membuat versinya berjudul sama atau dalam mandarin berbunyi Wo Zhi Nu Ren Xin (2011). Versi ini juga terbilang sukses karena Andy Lau dan Li Gong dianggap mampu tampilkan chemistry tak kalah memukau. Oh ya, sekuelnya juga sudah rilis dan kini gantian Taraji P. Henson dalam What Men Want (2019) jadi perempuan yang bisa baca isi pikiran para lelaki.

What Men Want

 

The Italian Job (2003, Amerika) diadaptasi dari The Italian Job (1969, Inggris)

Film perampokan penuh aksi kejar-kejaran mobil ini selalu jadi tontonan yang menghibur penonton. Film ini dibintangi Mark Wahlberg, Charlize Theron, Jason Statham yang ingin balas dendam pada Edward Norton karena berkhianat. Ternyata kisah seru ini diadaptasi dari versi Inggris pada 1969 dibintangi Michael Caine. Uniknya versi Amerika tetap gunakan Mini Cooper untuk tetap “setia” pada film orisinal. Bedanya, film barunya ini membuat adegan kejar-kejaran mobil yang lebih menegangkan dan menambahkan adegan akhir yang lebih lengkap, karena di versi orisinalnya ending film terasa seperti masih menyisakan teka-teki.

The Italian Job

 

The Ring (2002, Amerika) diadaptasi dari Ringu (1998, Jepang)

Berhasil membuat horor Jepang jadi hype di seluruh dunia, Ringu dengan Sadako adalah adaptasi novel. Setelah terkenal, Ringu diadaptasi ke serial TV, manga, video games dan tentunya layar lebar versi Amerika. Dengan bintang utama Naomi WattsThe Ring meneror Amerika di 2002 dan sekuelnya The Ring Two di 2005. Uniknya, film kedua versi Amerika ditangani langsung sutradara film Ringu Hideo Nakata.

The Ring

 

Vanilla Sky (2001, Amerika) diadaptasi dari  Abre Los Ojos (1997, Spanyol)

Drama romantis ini dibintangi Tom Cruise, Penélope Cruz dan Cameron Diaz, mengisahkan cinta seorang jutawan penuh misteri, membuatnya sulit bedakan antara mimpi dan kenyataan. Film ini adalah daur ulang dari film Spanyol berjudul Abre Los Ojos atau Open Your Eyes (1997) yang juga dibintangi oleh Penélope Cruz. Setelah nonton Vanilla Sky, sutradara Open Your Eyes Alejandro Amenábar sangat bangga karena adaptasi yang dilakukan sutradara Cameron Crowe lebih dari ekspektasinya.

Vanilla Sky