wiseguy
by wiseguy

Adegan dahsyat dan berbahaya di seri ‘Fast & Furious’ bertebaran di sepanjang film. Inilah sembilan adegan tergila dari semuanya. Jangan lewatkan gaet e-Money dari NBCUniversal! 

Seri Fast & Furious selama lebih dari 19 tahun terakhir sukses suguhkan  beragam adegan seru: Dari balap jalanan secara liar, menyeret brankas melalui jalanan Rio, membuang mobil keluar dari pesawat, hingga kejar-kejaran di jendela gedung.

Dimulai The Fast & The Furious (2001) (2001) besutan Rob Cohen yang dibintangi Vin Diesel, Paul Walker dan Michelle Rodriguez, hingga Fast & Furious 8 (2017) (2017) besutan F. Gary Gray dan dibintangi Vin Diesel, Jason Statham, dan Dwayne Johnson. Semua menyelipkan adegan gila.

Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw

Plus, satu sempalan Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw (2019) yang juga sukses, seri Fast & Furious tak pelak lagi kini jadi waralaba terbesar studio Universal Pictures.

Seperti apa adegan tergila seri ini, yang semuanya kini tayang secara streaming di CATCHPLAY+? Ini 9 di antaranya!

 

1. Kejar-kejaran di jendela gedung dalam Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw (2019)

Inilah adegan kreatif melebihi adu balap biasa dalam semua sekuel. Jika kejar-kejaran biasa dilakukan secara horizontal, adegan ini memperlihatkan Hobbs (Dwayne Johnson) mengejar Brixton (Idris Elba) dan komplotannya dari atas gedung menuju ke bawah, alias secara vertikal. Jika Brixton dan gengnya menggunakan tali, Hobbs justru “terbang” alias tanpa tali. Sementara itu, Shaw (Jason Statham) memilih cara biasa, menggunakan lift. Seru!

 

2. Adegan melarikan diri dalam Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw (2019)

Masih di film yang sama, dalam adegan ini Hobbs, Shaw dan Hattie (Vanessa Kirby) melarikan diri dari kejaran Brixton dan pasukannya di markas rahasia daerah terpencil. Yang paling keren saat Shaw 'melempar' Hattie ke truk yang dikemudikan Hobbs!

 

3. Mobil melompat dan hinggap ke kapal pesiar dalam Fast & Furious 2: 2 Fast 2 Furious (2003)

Brian O’Conner, karakter yang diperani alm. Paul Walker, berada dalam mobil bersama Roman Pearce (Tyrese Gibson), tahu bagaimana masuk ke kapal pesiar yang sedang melaju di atas air. Dan merusaknya!

 

4. Adu balap di pegunungan dalam Fast & Furious 3: Tokyo Drift (2006)

Dua mobil yang saling berkejaran kencang di antara pegunungan bsia sangat menegangkan. Sesekali mobil mereka, Sean Boswell (Lucas Black) dan Drift King (Brian Tee) … melayang di udara!

 

5. Pengejaran tangki bensin dalam Fast & Furious 4 (2009)

Bayangkan saat Letty (Michelle Rodriguez) dan Dom (Vin Diesel) selamat dari tangki bensin yang terlempar – dan terbakar pula! Mobil mereka terbang, menelusup di antara kepala tangki yang terlepas dengan tangki gandengannya.

 

6. Perampokan brankas dalam Fast & Furious 5  (2011)

Bagaimana mungkin menyeret brankas uang sebesar truk di jalanan Rio De Janeiro, Brazil? Apa pun logikanya, adegan kejar-kejaran ini seru banget!

 

7. Tank tentara yang gila dalam Fast & Furious 6 (2013)

Adegan apa pun yang melibatkan tank militer, pasti tampil gila. Juga, lompatan memukau Tyrese Gibson ke mobil Paul Walker.

 

8. Aksi di pesawat kargo dalam Fast & Furious 7 (2015)

Sekuel paling laku dalam jagat Fast & Furious, apalagi Fast & Furious 7 jadi penampilan terakhir Paul Walker, menyusul kecelakaan mobil yang merenggut nyawanya. Dalam sekuel ini, adegan pesawat kargo disebut adegan tergila dari seluruh waralaba. Mereka benar-benar mengendarai mobil dari pesawat kargo di udara. Tentu, tak semua berjalan mulus!

 

9. Hujan mobil dalam Fast & Furious 8 (2017)

Hujan air, hujan es, hujan batu, itu sudah biasa. Bahkan hujan emas di negeri orang, juga bukan luar biasa, bukan? Tapi hujan mobil, hanya ada di rangkaian seri ini! Di sekuel yang dirilis pada 2017 lalu ini, Chipher, karakter villainous yang diperani Charlize Theron, mengendalikan semua mobil di seluruh kota demi hentikan sebuah iring-iringan mobil. Dan … buanyak mobil pun berjatuhan, bak hujan turun dari langit. Gila!

Di antara semua adegan gila di waralaba ini, mana favoritmu? Oh ya, gaet bonus e-Money NBCUniversal senilai @ Rp250.000,- untuk 10 pemenang. Caranya, nonton deh Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw di CATCHPLAY+.