Dark Knight
by Dark Knight

Kehadiran The Nun menambah film horor yang kita kenal sebagai Conjuring Universe. Mau tahu siapa saja sosok mahluk seram di alam ini?

The Conjuring

Horor adalah genre yang tak kalah riuh dibanding genre lain, seperti yang diproduksi Marvel dengan Marvel Cinematic Universe, juga DC dengan DC Extended Universe. Diawali The Conjuring, horor adaptasi dari kisah nyata ini sukses memikat dunia.

Begitu juga ketika The Conjuring 2 dirilis, berhasil meraup $320 juta dari seluruh dunia. Sang penulis skenario James Wan akhirnya sempalannya, menjadikan seri ini sebagai satu dunia. Maka, terbentuklah kumpulan film horor yang kita kenal sebagai Conjuring Universe.

The Nun yang sedang ditayangkan siap menakuti seluruh dunia dengan mahluk berwajah suster mengerikan. Siapa saja sosok seram yang sudah muncul di Conjuring Universe? Ini mereka!

1. Valak

Kemunculan suster seram dalam The Conjuring 2, kemudian dikenal sebagai Valak, memang menakutkan. Valak seharusnya berujud anak kecil bersayap malaikat mengendarai naga berkepala dua. Setidaknya, itu menurut buku sihir Lesser Key to Solomon yang menyebut Valak adalah sosok ke-62 dari 72 iblis Solomon. Tapi, dalam film, Valak adalah seorang biarawati, kita biasa menyebutnya suster, karena akan lebih mudah dikenali penonton.

The Nun menceritakan awal suster seram ini di biara Romania tahun 1952. Seorang pastor dan calon biarawati dikirim untuk menyelidiki kasus bunuh diri suster Katolik muda. Di sana ternyata Valak sudah membunuh semua orang dalam biara.

Penyelidikan itu mengungkapkan, biara itu ternyata dulu milik penyihir yang suka memanggil iblis. Namun Gereja Katolik berhasil mencegah iblis itu keluar dan menjadikan tempat itu sebagai biara. Sayangnya ketika perang dunia berlangsung, sebuah bom jatuh di biara dan membuat sang iblis berhasil keluar, menjadikan tempat itu terkutuk dan mulai membunuh semua orang yang berada di sana. Sosok itu adalah Valak, si suster seram.

The Conjuring 2

 

2. Annabelle

Muncul dalam The Conjuring, kisahnya dimulai pada 1970 ketika seorang ibu bersama putrinya, Donna, membeli boneka yang mereka anggap lucu sebagai hadiah ulang tahun. Ternyata boneka bernama Annabelle ini malah mengganggu apartemen Donna, yang tinggal bersama temannya Anji. Keganjilan yang mereka temukan, seperti boneka itu bergerak hingga menyerang teman mereka. Sadar butuh bantuan, mereka menghubungi pasangan penyelidik Warren untuk mengusir arwah jahat itu. Annabelle akhirnya berada di museum milik Warren yang bisa mengunci arwah jahatnya.

Boneka ini sudah dibuatkan dua filmnya, namun asal mula Annabelle bisa di lihat di Annabelle: Creation. Karena kematian anak gadisnya, keluarga Mullin meminta bantuan iblis membangkitkannya kembali.

Sang iblis meminta memasukan rohnya ke sebuah boneka yang kemudian membuat kekuatannya sangat kuat. Menggunakan nama anak gadis keluarga Mullin, sosok boneka seram itu kita kenal sebagai Annabelle.

Annabelle: Creation

 

3. The Crooked Man

Muncul bareng Valak di The Conjuring 2, mahluk jangkung mengerikan ini dibuat James Wan berdasar lagu anak-anak berjudul sama dengan namanya, “The Crooked Man” meski liriknya berbeda. Begini lirik versi filmnya:

There was a crooked man, and he walked a crooked mile.

He found a crooked sixpence against a crooked stile

He bought a crooked cat, which caught a crooked mouse.

And they all lived together in a little crooked house.

 

Kehadirannya sukses bikin penonton terkejut. Tak salah jika James Wan mengumumkan kisah The Crooked Man akan dibuat filmnya sendiri. Tampaknya akan menakutkan dan menarik untuk ditunggu.

 

4. Scarecrow

Orang-orangan sawah yang tadinya dibuat untuk menakuti burung kini jadi sosok menakutkan bagi manusia. Kemunculannya di Annabelle: Creation, orang-orangan sawah ini dirasuki roh jahat dan ikut mengejar anak-anak panti asuhan.

Meski tak banyak muncul dalam film, tapi ketika adegan Scarecrow bangkit, monster yang mengejar seorang perempuan muda itu sangat menakutkan! Mungkin di film Conjuring berikutnya, Scarecrow bisa mendapatkan peran menakutkan yang lebih banyak!

 

5. Bathsheba Sherman

The Conjuring diawali dengan kisah seorang perempuan bernama Bathsheba. Ia dikenal sebagai penyihir yang menyerahkan dirinya kepada iblis. Menikah di tahun 1863, Bathsheba melahirkan seorang anak. Tapi sang suami menemukannya sedang mengadakan ritual untuk mempersembahkan anaknya pada iblis. Alih-alih menyesal, Batsheba malah gantung diri di pohon dan mengutuk siapa pun yang menginjak rumahnya.

Tahun 1971, keluarga Perron membeli rumah itu. Mereka pun dihantui arwah Batsheba dan memerlukan pertolongan Ed (Patrick Wilson) dan Lorraine Warren (Vera Farmiga). Tampangnya yang seram dan merasuki tubuh ibu dari keluarga Perron, benar-benar menakutkan lho!

*) Promo GO-PAY masih ada di CATCHPLAY! Dapatkan cashback 50% hingga Rp20.000 setiap pembelian film-film terbaru & terbaik di CATCHPLAY tanpa minimum transaksi. Kamu bisa menikmati promo ini hingga 3 kali transaksi lho! Promo terbatas hanya dari tanggal 27-30 Juni 2019. Tunggu apa lagi? Yuk #nontondiCATCHPLAY sekarang juga.